Bird Eye View Students Learning TOEFL

Hai!

Apakah di antara kalian ada yang berencana untuk mengambil test TOEFL dalam waktu dekat ini? 

Ada dua jenis test TOEFL  yaitu TOEFL iBT (internet based test) dan TOEFL  PBT (paper based test). Kalau kalian masih bingung apa itu iBT dan PBT, juga perbedaannya, kalian bisa mempelajarinya di sini.

TOEFL iBT terdiri atas empat bagian yakni reading, listening, writing dan speaking. Masing-masing akan diberi skor sesuai kemampuan kalian. Sebenarnya tidak ada istilah gagal atau lulus dalam test TOEFL. Yang ada hanyalah apakah total skor yang kalian dapatkan memenuhi syarat minimum institusi pendidikan atau pekerjaan yang kalian tuju atau tidak. Itu saja.

Jadi jangan terlalu cemas. Artikel ini akan membantu kalian dengan memberikan 7 tips meraih skor tinggi dalam test TOEFL iBT.

Apa saja itu, ayo kita tengok satu per satu!

1. Pahami format test dengan jelas

Di atas telah dijelaskan bagian-bagian dari iBT yakni, reading, listening, writing dan speaking. Masing-masing bagian ini memiliki karakteristik sendiri-sendiri seperti yang digambarkan dalam infografik di bawah ini.

Skema Test TOEFL iBT

Nah, penting bagi kalian untuk terlebih dahulu mencari informasi mengenai spesifik skor yang diinginkan oleh institusi yang kalian tuju. Setiap universitas memiliki spesifik skor yang berbeda. Sebagai contoh, ada universitas yang mensyaratkan skor 50 dari skor 56 misalnya. Infografik di atas akan menjadi dasar strategi kalian untuk menyiapkan diri.

2. Atur waktu persiapanmu!

Kalau kalian belum pernah mengambil test sebelumnya, kalian bisa membutuhkan waktu sampai 6 bulan – 1 tahun untuk menyiapkan diri. Di sepanjang waktu ini kalian bisa menyiapkan diri secara mandiri atau dengan dukungan lembaga kursus di kelas persiapan. Kelas persiapan TOEFL iBT terbaik bisa kalian temukan di sini.

Meski kalian bisa menyiapkan diri secara mandiri, tidak disarankan untuk menyiapkan diri sendirian, ya. Kalian membutuhkan seseorang yang bisa mengoreksi pelafalan kalian, membantu memberikan strategi untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan, atau juga trik menyiasati batas waktu pengerjaan soal. Minimal, kalian harus memiliki rekan untuk membentuk kelompok belajar bersama yang kecil dan efektif.

3. Perkaya kosakata

Untuk bisa mengerjakan test dengan baik kalian harus memiliki stok kosakata yang kaya. Terutama jika institusi yang kalian tuju adalah institusi pendidikan. Maka wajib hukumnya bagi kalian untuk memperkaya kosakata yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan seperti sejarah, astronomi, antropologi, geografi dan seterusnya.

Kosakata yang kaya juga akan sangat membantu pada writing test. Karena pilihan kata kalian akan lebih variatif. Tidak melulu menggunakan kata yang lazim digunakan. Latihan yang paling baik untuk hal ini adalah melalui flash card. Kalian bisa mencatat kata-kata baru dari bacaan atau dari podcast yang kalian dengar kemudian membuatnya  menjadi flash card.

Kalian juga dapat mendengarkan siaran-siaran podcast, atau bahkan TEDtalk di Youtube. Berlatihlah juga membuat notes yang baik. Tidak perlu mencatat secara keseluruhan  dari teks yang sedang kalian dengar. Cukup membuat notes berupa rangkuman poin -poin penting. Ini akan membantu kalian meningkatkan keterampilan pemahaman  listening dan writing kalian sekaligus! 

Read everything, listen to everything!

4. Banyak berlatih

Ketika kalian duduk menghadapi layar monitor untuk mengerjakan test, kalian harus sudah merasa terbiasa dengan semua bentuk pertanyaan dan tugas yang diajukan untuk semua bagian. Tidak ada lagi yang namanya kaget, kok begini pertanyaannya… kok begitu tugasnya…

No way. Kalian tidak punya waktu untuk terkejut.

Jalan satu-satunya untuk merasa terbiasa adalah banyak berlatih.

Practice. Practice. Practice.

Sebab begitu kalian memulai test iBT, kalian harus tahu persis apa yang harus kalian lakukan untuk bisa menjawab setiap pertanyaan dengan benar.

5. Tetap tenang dan fokus

Yang terpenting, kalian harus tetap tenang saat mengikuti test. TOEFL adalah ujian yang panjang dan rumit, terutama untuk pemula, jadi kalian harus mencari cara agar tidak merasa panik ataupun cemas.

Kalian sangat membutuhkan ketenangan saat menghadapi test. Terutama pada sesi speaking. Kegugupan bisa saja membuatmu kacau dan kehilangan konsentrasi. Semua kosa kata di kepala bisa mendadak lesap di udara. Hal serupa juga mungkin terjadi di sesi test lainnya. Karena cemas, bisa jadi kalian akan membuat kesalahan-kesalahan ringan semacam typo atau salah baca. Kesalahan remeh namun bisa membuat skor kalian berkurang. Kan sayang!

Jika kalian merasa gugup, cari tempat yang tenang dan tariklah nafas dalam-dalam. Ingat, kalian hanya perlu melakukan yang terbaik. Dan bahkan jika kalian  tidak mencapai skor yang kalian  inginkan, kalian selalu dapat mengulang ujian jika benar-benar membutuhkannya.

That’s not the end of the world, dude.

Setiap kali kalian merasa gugup, ambil jeda 10 detik untuk peregangan, bernapas, dan menenangkan pikiran.

Breath deeply. inhale … exhale.

Last but not least,

6. Pastikan perut kalian kenyang!

Hey, jangan tertawa!

Kalian tidak bisa berpikir dengan baik dalam keadaan perut lapar. Slogan perut kenyang, hati senang, pikiran tenang itu nyata adanya.

Memang sih, kecemasan dapat menghilangkan nafsu makan. Namun kalian membutuhkan pasokan energi yang cukup untuk mengikuti test TOEFL yang berdurasi panjang. Ingat, kalian hanya punya waktu rehat 10 menit lamanya.

Maka sebelum mengikuti test pastikan benar bahwa fisik kalian benar-benar telah siap untuk melalui keseluruhan test. 

Eat a good meal and get enough sleep!

Nah bagaimana kira-kira, siap untuk mengambil test TOEFL iBT?

Persiapkan diri kalian sebaik-baiknya ya, dan jangan terlalu khawatir.

Semoga artikel ini membantu!

Next steps

Apakah kamu ingin mencapai target TOEFL mu?

Menyiapkan diri untuk mengikuti ujian TOEFL bisa menjadi pengalaman yang traumatis. Begitu banyak yang harus dipelajari dalam waktu yang sangat mepet. Jadi, kalau kamu merasa telah membuang waktu belajar strategi yang membingungkan…

dan…

Kamu tidak mau membuang waktu dan uang ke kursus yang tak berguna dan mengajarkan strategi yang salah…

Jangan takut…

Kursus TOEFL terbaik di Indonesia

Di IELC kami mengajarkan TOEFL dengan cara yang benar

dan…

Kami akan mengajarimu tips dan trik untuk mencapai target mu

Karena itulah

Kami memiliki track record terbaik di Indonesia dalam membantu siswa-siswi kami meraih target TOEFL mereka

dan..

Kami akan membantumu mencapai targetmu!

Guru-guru kami yang berpengalaman akan membantumu di setiap langkah sampai target TOEFL mu tercapai.

Jadi, silahkan kunjungi informasi kursus TOEFL kami untuk melihat bagaimana kami bisa membantumu.

Kami sudah membantu ribuan siswa-siswi kami mencapai target mereka dan kami akan dengan senang hati membantumu juga!

Salam,

Anthony McCormick

IELC Managing Director